Alternatif Ads google yang tidak muncul

Hi sahabat..^^

Lama tidak memposting hal-hal baru..
Kali ini AsalSuka berkesempatan untuk memposting cara alternatif untuk menampilan Iklan Google Adsense yang sering hilang.
Caranya sangat gampang ternyata, yaitu dengan memanfaat layanan yang memang telah disediakan oleh Google Adsense, yaitu: Backup ads dengan opsi "Show other ads from another URL"..
Jadi, yang pertama Anda harus lakukan adalah menambah unit iklan baru(new ad unit) yang akan digunakan sebagai backup/alternatif..(setting channel sendiri sesuai keingainnan Anda)

Langkah 1:
Agar backup ads tidak terpotong (melanggar TOS GA), buatlah dokumen HTML yang baru, dengan format seperti berikut:
<html>
<head>
<title>Title Blog Anda</title>
</head>
<body>
<div style="margin:-8px -8px -8px -8px ;">
!!!!! Disini taruh script Backup Ads yang sebelumnya Anda buat.
</div>
</body>
</html>
Lalu Anda simpan dengan format .html.. sebagai contoh: backupads.html

Langkah 2:

Kemudian yang Anda perlu perhatikan adalah Anda harus memiliki hosting yang digunakan sebagai penempatan Backup Ads.
Jika terbatas dana, saran saya adalah memakai hosting gratis seperti 000webhost, lalu kemudian daftarkanlah menggunakan domain yang disediakan oleh 000webhost. contoh: www.backupads.herobo.com


Langkah 3:
Pada tahap selanjutnya, sekarang Anda kembali ke hosting yang telah Anda buat sebelumnya, lalu mengupload dokumen HTML yang telah Anda buat pada Tahap 1, ke folder public_html domain Anda.
Caranya adalah setelah Anda membuat Akun domain baru di 000webhost, masuk ke cpanel domain tersebut..
Kemudian, cari dan masuk ke "file manager"... masukan password untuk domain Anda lalu masuk ke direktori "publik_html"..
Kemudian Upload dokumen HTML yang telah Anda buat sebelumnya di folder tersebut dengan mengklik opsi upload.

Langkah 4:
Masuk ke akun GA Anda, pada tab Iklan saya(My Ads)
Klik pada nama Ads utama Anda dan kemudian pada opsi Backup ads, masukan url dokumen HTML yang telah Anda upload sebelumnya. contoh jika domain Anda adalah www.backupads.herobo.com: maka link ke URL dokumen HTML Anda adalah: http://www.backupads.herobo.com/backupads.html/
Setelah Anda memasukan URL backup tersebut.. simpan dan tunggu 5 menit untuk mengetes...

!!!!Perhatian: pastikan Anda membacup Ads dengan ukuran yang sama.. Misalkan: Iklan Utama Anda 468.60, maka pastikan backup Ads Anda juga 468.60.!!! 

Demikianlah postingan AsalSuka yang lumayan membuat Anda berfikir dan semoga apa yang AsalSuka bagikan, dapat membantu..^^
Silahkan bertanya jika ada masalah..^^
Terima kasih sudah berkunjung...
Happy Blogging ^^...